Bagian dari Hidup, Iqbaal Ramadhan Ungkap Kebiasaannya Minum Kopi


Minum kopi belakangan menjadi tren dan bagian dari gaya hidup. Minum kopi dianggap bisa menjadi pembangkit mood (mood booster) sebelum beraktivitas. Kebiasaan itu juga yang dilakukan aktor Iqbaal Ramadhan. Baginya, tiada hari tanpa secangkir kopi.


Didapuk sebagai duta atau Brand Ambassador produk kopi, Caffino, kopi instan 3-1 dengan slogan #Beauthentic, membuat Iqbaal senang. Sebab minum kopi menjadi kesukaannya sejak berada di Amerika Serikat.


“Belum banyak yang tahu, bahwa sebenarnya kopi sudah jadi bagian dari hidup saya dan itu sudah terjadi saat saya di Amerika Serikat, sudah mulai minum kopi ya. Pas di Melbourne juga gitu. Apalagi Melbourne juga surganya kopi, karena di jalan banyak coffee shop, jadi hidup saya ya kopi. Lebih baik tidak breakfast daripada enggak ngopi ke kampus,” kata Iqbaal kepada wartawan baru-baru ini.


Dalam keterangan tertulis Caffino, Kamis (11/7), pertama kali Iqbaal mencoba secangkir kopi latte. Dan sejak saat itu kenikmatan secangkir kopi latte menjadi favoritnya. Menurutnya kopi latte paling enak sebagai mood booster.


“Awalnya latte dan sampai sekarang latte karena latte tuh kayak enggak pernah salah gitu loh,apalagi kalau bingung mau pesen apa jadi ya sudah pilih latte saja. Kalau di luar negeri juga suka capuccino, di Melbourne juga ada Magic tapi saya enggak tahu mereka bikinnya kayak gimana, semacam latte tapi itu special di Melbourne,” ujarnya.


Iqbaal rutin minum kopi setiap kali bangun tidur. Saat siang hari juga tak dilewatkannya untuk minum secangkir kopi.


“Habis makam siang biasanya ngopi. Kopi jadi kayak minuman sehari-hari saya. Kalau hari tanpa kopi itu jadi kayak enggak tahu deh. Memulai hari, biar enggak ngantuk jadi ngopi,” ungkap jebolan Coboy Junior itu


Caffino ingin membawa cita rasa kopi berkualitas ala kafe dalam bentuk sachet. Diproduksi oleh PT.Sumber Kopi Prima, Caffino adalah kopi instan pertama yang menggunakan kopi dan susu asli dan diakui oleh BPOM. Tersedia dalam 3 varian rasa, yaitu kopi latte classic untuk anda yang lebih suka rasa kopi yang cenderung ‘strong’, kopi latte mocca, dan kopi latte choco hazelnut. Caffino sendiri sudah melakukan soft launching di Jakarta Fair Kemayoran dan tercatat setiap harinya kurang lebih 27.500 sample berhasil dibagikan kepada masyarakat.


“Saat ini segala sesuatu yang ada di social media nampaknya menjadi patokan tentang bagaimana seseorang harus menampakan dirinya. Nah, hal ini membuat banyak orang cenderung jadi ikut-ikutan dan cenderung jadi lupa siapa dirinya. That’s why kami memilih brand ambassador yang memiliki ‘karakter’ dan idealisme yang unik yakni Iqbaal Ramadhan,” tutup CEO dari PT.Sumber Kopi Prima, Ihsan Mulia Putri.

BAGIKAN
ARTIKEL LAINNYA